Ooohh..Ternyata Ini Sebabnya Mengapa Ada Ujian dalam Hidup - Hidup
ini indah, hidup ini keras, hidup ini tantangan, hidup ini petualangan, hidup
ini jenuh, hidup ini kejam, dan lain-lain. Itu adalah beberapa pengertian hidup
dari berbagai orang dan sangat kita sering dengar di mana-mana. Mengapa setiap
orang memiliki pengertian yang berbeda tentang hidup ? Adanya perbedaan
pengertian tentang hidup ini ternyata disebabkan oleh cara pandang atau sudut pandang masing-masing orang.
Bisa Anda bayangkan perbedaan orang yang
menganggap ujian dari Tuhan itu adalah cobaan atau musibah yang tiada akhir dan
tidak mempunyai jalan keluar dengan orang yang menganggap cobaan adalah cara
Tuhan menguatkan hati, membuatnya lebih baik daripada sebelumnya, serta cara
Tuhan memberikan hadiah kepada orang yang diuji kemudian ia yakin setelah ujian
ini akan ada hadiah yang telah disiapkan Tuhan kepadanya.
Orang
pertama yang saya sebutkan tadi yang menganggap hidup ini adalah cobaan atau
musibah tiada akhir hampir dipastikan akan selalu dihinggapi perasaan pesimis,
galau akut, dan kehampaan dalam hidup. Ia tidak memiliki arah dan tujuan dalam
hidupnya karena menganggap ujian adalah akhir dari segalanya. Sedangkan orang
kedua yang saya sebutkan di atas yaitu orang yang menganggap cobaan adalah cara
Tuhan menguatkan hati, membuatnya lebih baik daripada sebelumnya, serta cara
Tuhan memberikan hadiah kepada orang yang diuji kemudian ia yakin setelah ujian
ini akan ada hadiah yang telah disiapkan Tuhan kepadanya akan sangat senang dan
gembira dengan ujian yang diberikan Tuhan.
Karena
ia yakin ada hadiah di balik setiap ujian yang diberikan Tuhan. Tahukah Anda ?
Sadarkah Anda ? bahwa sebagian dari ujian yang diberikan Tuhan itu adalah
karena Anda telah berdoa kepada Tuhan tadi malam, atau kapan saja. Intinya Anda
telah berdoa kepada Tuhan. Maka Tuhan menjawab doa Anda melalui ujian yang
diberikannya kepada Anda. Di balik ujian itu ada hadiah dari doa yang telah
Anda panjatkan itu. Ibarat sebuah bingkisan kado ulang tahun yang tertutup rapi
oleh kertas hadiah. Setelah dibuka isinya ya hadiah dari orang yang Anda undang
ke pesta ulang tahun Anda. Jadi, sebenarnya hidup ini sangat simple. Jika Anda
sedang berada dalam sebuah masalah dan Anda menganggap sudah tidak ada jalan
keluar, Anda tinggal mengubah sudut pandang Anda.
Pertama,
Anda diberikan cobaan oleh Tuhan untuk memperbaiki diri Anda untuk lebih baik
ke depannya. Kedua, Anda diberikan cobaan oleh Tuhan karena Anda telah berdoa.
Karena jawaban dari doa Anda ternyata ada di balik ujian itu. Sebenarnya tidak
ada niat Tuhan melihat kita gagal dalam hidup ini. Hanya kita lebih sering
melanggar aturan dan perintah Tuhan, kemudian kita diingatkan oleh Tuhan bahwa
kita telah melanggar perintahnya melalui cobaan yang diberikan kepada kita,
supaya kita bisa kembali lagi ke jalan-Nya yang benar.
Tetapi dalam proses
Tuhan mengingatkan kita untuk kembali ke jalan-Nya melalui cobaan yang
diberikan-Nya kepada kita, kita malah menambah pelanggaran terhadap perintah
Tuhan. Maka, Tuhan kembali mengingatkan kita untuk kembali ke jalan-Nya. Cobaan
Anda semakin bertambah. Sebenarnya itu kurang cocok disebut cobaan, tetapi
lebih tepat teguran. Agar kembali ke jalan yang telah digariskan Tuhan. Semakin
banyak masalah yang Anda hadapi itu tandanya :
1.
Anda terlalu banyak melanggar aturan atau
perintah Tuhan. Itu sebabnya Tuhan menambah cobaan Anda agar Anda lebih cepat
kembali ke jalan yang telah di ridhai-Nya.
2.
Anda telah berdoa kepada Tuhan. Ternyata jawaban
dari doa yang Anda panjatkan itu ada di balik cobaan yang diberikan Tuhan.
Sabarlah selama Anda belum menemukan jawaban dari doa Anda. Pastikan dalam hati
Anda bahwa ketika Anda telah berhasil melewati ujian ini akan ada hadiah Tuhan
atau jawaban dari doa Anda.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda dalam menjalani hidup
ini. Amiiinn :)
No comments:
Post a Comment